Rabu, 12 September 2012

NGANGKAT DRAJAT SUNDA

KARINDING ATTACK, Tawarkan Musik Metal Dengan Balutan Budaya Sunda(NGANGKAT DARAJAT SUNDA

 , 





karinding-attack-tawarkan-musik-metal-dengan-balut
 - Kita mungkin pernah lihat alat-alat musik tradisional yang terbuat dari bambu, alat musik tradisional sunda dengan karakter suaranya yang khas. Mungkin juga kita pernah mendengar yang bunyinya sangat unik. Ya, mungkin kalian pernah dengar yang namanya Karinding? Karinding yaitu sebuat alat musik tradisional Sunda yang terbilang unik, bentuknya sederhana, terbuat dari pelepah pohon Enau (Kawung) kering, atau sebilah bambu berukuran  kurang lebih 10cm x 2cm.



Alat musik tradisional yang dikategorikan sebagai permainan rakyat ini konon sudah ada di tanah Sunda sejak 300 tahun lalu. Karinding hanya bisa dimainkan dalam satu kunci nada yang dibunyikannya dengan meniup dan menggerakan bagian ujung.

Nah saat ini, ada suatu grup musik underground asal Kota Kembang Bandung yang menggunakan alat musik ini sebagai alat musik utama, yaitu  “Karinding Attack”. Sebenarnya sekarang banyak kelompok  musik yang menggunakan Karinding sebagai alat musik utamanya. Tetapi, kebanyakan kurang mensosialisasikan alat musik ratusan tahun tersebut tersebut atau hanya dijadikan suatu hobi saja.

Namun, lain halnya dengan "Karinding Attack" yang muncul sebagai grup musik yang mensosialisasikan alat musik karinding dan membawa warna baru pada musik tradisional sunda. Kerinding Attack menyatukan musik Karinding dengan musik Metal atau cadas. Sehingga timbul suatu musik yang unik yang enak didengar. Karinding Attack sendiri lebih memilih berkolaborasi dengan musik Metal karena background para personilnya yang berasal dari band-band metal yang cukup terkenal di Kota Bandung seperti "Man Jasad" yang merupakan vocalis band “Jasad” yang merupakan band underground kenamaan di kota Bandung.

Karinding Attack sendiri sudah tampil dibeberapa event musik di Kota Bandung. Salah satunya ketika pergelaran musik Underground, terakhir Ceritamu.com berhasil memergoki mereka saat main di gelaran acara Ekspresi Seni Budaya Anti Korupsi di halaman Gedung KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi).

Selain itu Karinding Attack juga pernah berkolaborasi dengan beberapa band metal. Salah satunya adalah Burgerkill. Ternyata musik tradisional itu tidak selamanya norak dan ketinggalan jaman. tetapi ternyata bisa sukses mencuri perhatian anak-anak muda dengan ikut memainkan dan mensosialisasikan alat musik tersebut. Sukses Karinding Attack !

0 komentar:

Posting Komentar